ARTIKEL BARU

ARTIKEL BARU

Pemula Bisa Konsisten Profit di Trading Forex dengan Money Management

Story by : Indri Dwi
Category at: MONEY MANAGEMENT
Published : March 10, 2022
Dilihat: 848 kali

Indri Dwi adalah Seorang Trading Coach dan Profesional trader yang memiliki lebih dari 8 tahun pengalaman dalam perdagangan Emas & Forex. Keahliannya dalam trading khususnya saat menggunakan Exponential Moving Average. Indri ada disini untuk membimbing Anda dalam trading dan membantu Anda menemukan broker yang tepat dan terpercaya..


zoom

Bagaimana cara meminimalisir resiko dalam trading forex? Setiap investor tertentu ingin profit konsisten bukan, itu makanya penting belajar money management sejak awal. Memang butuh trial error terlebih dahulu sampai menemukan formula yang pas dengan toleransi risiko masing-masing. Seperti yang kita tahu, forex menyimpan peluang dengan volume transaksi terbesar dan likuiditas tinggi. Saking besarnya bahkan sehari bisa menyentuh angka 3 triliun USD dari seluruh dunia.

Walaupun demikian, tetap ada resiko besar yang harus dikelola para trader dengan tepat supaya investasi terus bertumbuh. Mari belajar risk dan money management forex sebagai investor pemula bersama kami.

Memilih Jenis Akun Forex Sesuai Kebutuhan

sumber gambar: google image 

Jumlah uang yang disetor para trader dapat menjadi pembeda akun forex yang digunakan.  Setidaknya saat ini ada 3 jenis yang bisa disesuaikan kebutuhan dan kemampuan berinvestasi, kemampuan trading, serta pertimbangan toleransi risiko. Guna memudahkan Anda dalam memilih akun serta platform trading, para broker umumnya menyediakan fasilitas simulasi yang bisa digunakan secara gratis. Berikut ini 3 jenis akun dalam forex:

  • Akun standar, paling umum dijumpai dan bisa dipakai untuk bertransaksi dalam nominal 100 ribu USD untuk 1 lot-nya. Fasilitas margin dan leverage akun ini ada sebesar 100:1, sehingga para trader membutuhkan modal paling sedikit untuk transaksi per 1 lot yakni 1000 USD. Umumnya pihak broker menentukan modal investasi awal 10 ribu USD agar transaksi forex lebih fleksibel.
  • Akun mini, memperbolehkan transaksi dalam jumlah lebih kecil dari akun standar. Yakni sebesar 10 ribu USD per lot-nya. Para trader dapat menginvestasikan modal mulai dari 250 – 500 USD meskipun setiap transaksi hanya butuh 100 USD saja.  
  • Akun mukri merupakan investasi terkecil mulai dari 10 USD. Untuk 1 lot-nya, para trader dapat melakukan transaksi sebesar 1000 USD.

Untuk Anda yang masih pemula dalam trading forex, tampaknya lebih cocok menggunakan akun mini atau mikro karena modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar. Sehingga Anda dapat lebih tentang dalam mencoba berbagai strategi ampung profit konsisten di forex tanpa khawatir mengalami kerugian besar. Kalau ingin sukses, kuncinya adalah belajar money management dan risk. Jika berhasil mencapai profit konsisten selama 1 tahun, maka modal investasi dapat ditingkatkan sesuai dengan jumlah lot secara perlahan.

Pentingnya Memahami Money Management Trading Forex


sumber gambar: google image 

Prinsip trading selalu berhadapan dengan ketidakpastian. Para trader tak hanya memperkirakan target profit, tapi juga mengantisipasi kerugian yang bisa terjadi kapan saja. Selama bermain trading forex, sangatlah penting meraih profit konsisten jangka panjang. Jangan berharap dalam investasi ini Anda bisa untung besar hanya dalam sekali transaksi, karena itu tidak jauh berbeda dengan mengharapkan uang kaget dan kemenangan judi online.

Memahami manajemen resiko dan modal bisa diibaratkan seperti Anda memahami tentang pola makan bergizi seimbang. Sayangnya hanya sebagian trader saja yang serius menerapkan kedua hal tersebut, meskipun sudah tahu betapa pentingnya dalam bermain forex.

Instrumen investasi ini mempunyai volatilitas yang sangat tinggi bahkan harganya bisa naik turun drastis hanya dalam hitungan menit bahkan detik. Terlebih lagi ada fasilitas transaksi untuk harga naik (buy) dan (sell). Posisi trader yang tak sesuai dengan perubahan arah bisa mengakibatkan kerugian bahkan margin call. Kalau sering terjadi tentu modal investasi Anda terkikis tanpa untung sama sekali.

Mempelajari Seni Main Trading

Dalam trading forex memang tidak ada angka pasti maupun strategi emas karena kegiatan transaksi ini melibatkan seni, bukan ilmu pasti. Untuk itu Anda harus selalu menggunakan manajemen risiko di setiap strategi trading yang dipilih. Setidaknya trader dapat mengantisipasi ketidakpastian tersebut dengan money management dan risk.

 

Recommendation From Expert :

  • Mau belajar investasi dan belajar trading lebih detail sekaligus dengan prakteknya? yuk langsung ke Sekolah Forex Gratis 
  • Share artikel ini ke temanmu dan DAPATKAN FREE KONSULTASI langsung dengan Saya untuk mengenal trading lebih detail.
  • Ingin tau bagaimana cara menggunakan menggunakan Fibonacci? CALL atau whatsapp dan cari INDRI silahkan hubungi di SINI

Artikel Terkait