ARTIKEL BARU

ARTIKEL BARU

Mesti Disimak! Ini Dia Teknik Money Management Dalam Forex

Story by : Danuh Nuraga
Category at: MONEY MANAGEMENT
Published : July 01, 2021
Dilihat: 605 kali

Danuh Nuraga adalah Konsultan Perdagangan di Pasar Keuangan yang membantu Trader dan Investor profesional mendapatkan pengetahuan berharga dan strategi penting. Ia lulus dari California State University of Northridge di AS dan memperoleh gelar Bachelor of Science di bidang Manajemen Bisnis. Ia juga memiliki pengetahuan dalam dunia bisnis, namun memiliki pengetahuan yang sangat luas di bidang Penerbangan dan memiliki Lisensi Pilot..


zoom

Sumber: Freepik

Dalam kegiatan Trading Forex peranan money management sangat lah penting demi terhindarnya dari kebangkrutan atau dengan kata lain Margin Call. Walaupun seorang trader memiliki banyak strategi dan strateginya itu akurat, akan percuma jika tidak memiliki money management yang baik.

Salah satu hal yang perlu Anda masukkan dalam daftar Belajar Trading Forex Anda adalah mengenai teknik yang bisa Anda gunakan untuk melakukan money management dalam trading Forex. Untuk Anda yang penasaran dengan teknik money management dalam trading Forex, berikut ini adalah beberapa ulasannya.

Ketahui Resiko Setiap Transaksi

BELAJAR TRADING Mesti Disimak! Ini Dia Teknik Money Management Dalam Forex 1

Sumber: Freepik

Salah satu teknik yang bisa digunakan dalam money management dalam trading Forex adalah mengetahui risiko transaksi yang akan Anda jalankan. Setiap transaksi yang dilakukan dalam Forex trading tentu memiliki risiko. Risiko inilah yang harus Anda ketahui. Dengan mengetahui risiko yang mungkin terjadi dalam sebuah trading, maka Anda bisa mengetahui bagaimana caranya menghindari kehilangan terlalu banyak uang dalam melakukan transaksi Anda.

Banyak teknik money management dalam trading Forex menyatakan bahwa risiko atas dari tiap transaksi yang Anda lakukan harusnya 2% dari jumlah uang yang ada di akun trading Anda. Jika Anda adalah seorang trader baru, maka risiko ini bisa makin rendah.

Selalu Gunakan Fitur Stop Losses

Salah satu cara money management dalam trading Forex adalah dengan menggunakan fitur stop losses. Fitur ini adalah salah satu fitur yang sangat penting digunakan ketika Anda tidak ingin mengalami kerugian dalam jumlah yang besar. Fitur ini adalah sebuah fitur yang akan menyelamatkan Anda dari kehilangan uang dalam sekali transaksi. Meskipun kondisi trading Anda sudah mendekati kehilangan uang Anda, fitur ini akan membantu mengurangi kemungkinan kerugian besar-besaran.

Perhatikan Reward Rasio to Risk

BELAJAR TRADING Mesti Disimak! Ini Dia Teknik Money Management Dalam Forex 2

Sumber: Freepik

Money management dalam trading forex selanjutnya yang perlu Anda perhatikan adalah dengan memperhatikan rasio keuntungan dan kerugian yang akan Anda dapatkan dalam trading Anda. Ketika Anda akan melakukan Trading keuntungan Anda terus naik, maka Anda angan terlena. Anda perlu menetapkan seberapa besar keuntungan yang ingin Anda dapatkan terlebih dahulu. Hal ini digunakan untuk menghindari keserakahan.

Yang dimaksud dengan keserakahan disini adalah keinginan Anda untuk mendapatkan keuntungan sebesar-besarnya dari trading sehingga Anda tidak tahu kapan harus berhenti. Ketika hal ini terjadi, maka Anda mungkin malah akan kehilangan uang Anda ketika grafik trading Anda menurun.

Untuk mengetahui berapa keuntungan ideal yang bisa Anda dapatkan, maka Belajar Trading Forex memang harus dilakukan. Anda perlu mengetahui berapa rasio yang tepat untuk keuntungan dan kerugian yang mungkin Anda dapatkan. Rasio ini adalah rasio digunakan untuk membantu Anda mempersiapkan diri ketika ada kemungkinan kerugian yang mungkin Anda hadapi.

Rasio ini bisa 1:1, 2:1 atau 3:1. Artinya, den rasio ini Anda mengharapkan keuntungan 1x, 2x hingga 3 x dari kemungkinan kerugian yang mungkin terjadi. Dengan melihat rasio ini, maka Anda bisa menentukan strategi apa yang tepat untuk dilakukan dan juga mengenai kapan Anda harus menutup trading Anda.

Jangan Melakukan Trading Berdasarkan Emosi

Money management dalam trading Forex selanjutnya adalah melakukan trading adalah menghindari trading dengan emosi. Bagi seorang yang masih baru dalam dunia trading melakukan trading berdasarkan emosi adalah salah satu hal yang sangat umum terjadi. Akan tetapi hal ini bukan merupakan hal yang wajar dan baik untuk dipraktekkan.

Contoh melakukan trading dengan emosi adalah seperti yang sudah disebutkan di atas yaitu mengikuti keinginan untuk terus maju meski sudah mendapatkan keuntungan. Cara yang paling tepat untuk menghindari hal ini adalah dengan menuliskan semua rencana trading Anda sehingga Anda tahu kapan Anda harus berhenti dan lanjut dalam kegiatan trading Anda. Untuk membuat perencanaan ini Anda perlu Belajar Trading Forex lebih mendalam lagi.

 

RECOMMENDATION FROM EXPERT :

- Pastikan anda Mengetahuinya dengan BACA dan PAHAMI dalam artikel ini.

- Share artikel ini ke temanmu dan DAPATKAN FREE KONSULTASI langsung dengan Saya untuk mengenal trading lebih detail.

- Untuk pembelajaran lebih intensif dan lebih dalam, silahkan ke Sekolah Forex Gratis

- CALL atau whatsapp dan cari DANUH silahkan hubungi di SINI


Artikel Terkait