JURUS TEKNIKAL

JURUS TEKNIKAL

Sukses Analisis Teknikal Saham Dengan Beberapa Tips Ini

Story by : Indri Dwi
Category at: Analisa Teknikal
Published : January 03, 2023
Dilihat: 414 kali

Indri Dwi adalah Seorang Trading Coach dan Profesional trader yang memiliki lebih dari 8 tahun pengalaman dalam perdagangan Emas & Forex. Keahliannya dalam trading khususnya saat menggunakan Exponential Moving Average. Indri ada disini untuk membimbing Anda dalam trading dan membantu Anda menemukan broker yang tepat dan terpercaya..


zoom

Analisis teknikal saham adalah cara yang paling penting untuk digunakan ketika Anda sedang trading. Dengan menggunakan analisis ini, Anda bisa melakukan trading dengan lebih hati-hati serta menghasilkan prediksi yang tepat sehingga bisa menghasilkan profit. Tapi, untuk menjalankan analisis teknikal sendiri tidaklah mudah. 

Anda harus terus belajar dan belajar tiada henti. Karena kunci utama dalam trading saham adalah selalu mempelajari banyak hal agar memberikan kemudahan Anda dalam menganalisa keadaan pasar. Jika Anda masih belum lama terjun dalam dunia saham, tentu saja harus memahami bahwa ada proses hingga Anda menjadi sukses. 

Untuk itu, Anda juga perlu tahu tentang tips sukses dalam menjalankan analisis teknikal saham ini. Dimana tentu saja akan membuat Anda berkembang lebih jauh dan bisa menjadi trader handal yang selalu mendapatkan profit. Apa saja tipsnya? Ikuti terus ulasannya berikut ini.

Tips Sukses Dalam Analisis Teknikal Saham

Tips_Sukses_Dalam_Analisis_Teknikal_Saham_belajar_trading.
sumber gambar: Google Image

Menjalani analisis teknikal tidak hanya berdasarkan dari strategi apa saja yang akan dijalankan. Tapi juga faktor lain yang memberikan peranan besar untuk membantu Anda mendapatkan analisis yang tepat. Berikut ini adalah tips agar Anda selalu sukses menjalankan analisis teknikal saham:

Pastikan mental dan tubuh dalam keadaan fit

Tidak hanya dari segi teknikal saja, Anda juga harus bisa memastikan bahwa tubuh dan mental dalam keadaan yang sangat baik. Kenapa? Karena analisis teknikal sangat membutuhkan konsentrasi tinggi. Apabila Anda terlalu lelah atau sedang sakit, maka jelas ini akan membantu Anda untuk berpikir jernih. 

Ketika tubuh dan mental Anda dalam keadaan yang tidak baik, maka kemungkinan Anda melakukan kesalahan juga akan sangat besar. Hal ini dipicu dari ketidak telitian Anda karena mental dan tubuh membutuhkan istirahat. Bahkan kesehatan mental juga harus Anda perhatikan agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. 

Salah satunya adalah berbagai sifat atau emosi yang akan muncul ketika Anda sedang trading. Bila mental dalam keadaan lelah, kemudian Anda mendapatkan loss. Maka, emosi marah dan kecewa juga akan muncul. Jika Anda tidak bisa menekannya, maka jelas Anda akan melakukan kesalahan yang akan membuat Anda memperoleh kerugian.

Atur keuangan

Tidak hanya dalam kehidupan sehari-hari saja Anda harus melakukan money management. Dalam dunia trading pun juga harus bisa mengatur masalah keuangan ini. Buatlah sistem yang tepat akan money management ini. Karena jika Anda terlalu gegabah dalam masalah keuangan, maka Anda bisa saja akan menerima kerugian yang besar. 

Contoh paling mudah adalah misal Anda mempunyai modal sekitar 25 juta rupiah untuk trading. Apakah uang tersebut akan Anda gunakan semua untuk dijadikan modal? Tentu saja tidak bukan. Anda harus benar-benar mengatur keuangan dengan baik agar modal yang sudah disiapkan tidak akan habis dalam waktu sekejap.

Pelajari chart Anda

Pelajari_chart_Anda_belajar_trading.
sumber gambar: Google Image

Tips ampuh yang terakhir agar Anda bisa menjalankan analisis teknikal yang tepat adalah dengan mempelajari chart. Ketahuilah beberapa hal penting misal kapan waktu yang tepat untuk melakukan jual atau beli. Dimana Anda tidak bisa mengikuti trader lain dalam pemilihan waktu ini. 

Karena setiap trader pasti mempunyai waktu atau time frame favorite yang berbeda-beda. Sehingga belum tentu waktu yang digunakan trader lain untuk jual beli akan cocok untuk Anda. jadi analisislah tentang chart Anda. 

Demikianlah tips sukses untuk bisa menjalankan analisis teknikal saham ini. Dimana dengan menjalankan tips di atas, maka Anda bisa menjadi seorang trader handal yang bisa mengeruk profit besar.

Recommendation From Expert :

  • Mau belajar investasi dan belajar trading lebih detail sekaligus dengan prakteknya? yuk langsung ke Sekolah Forex Gratis
  • Share artikel ini ke temanmu dan DAPATKAN FREE KONSULTASI langsung dengan Saya untuk mengenal trading lebih detail.
  • Ingin tau bagaimana cara menggunakan menggunakan Fibonacci? CALL atau whatsapp dan cari INDRI silahkan hubungi di SINI

Artikel Terkait