SEPUTAR FOREX

SEPUTAR FOREX

5 Komponen Pembentuk Pergerakan Harga

Story by : Belajar Trading
Category at: Artikel Baru
Published : April 13, 2022
Dilihat: 618 kali

Seorang Blogger yang menyukai bidang jurnalistik, content writer, SEO, dan copywriting. Menyukai isu seputar dunia finansial, film, kebudayaan, dan human interest. Saat ini bergabung di belajartrading.co.id sebagai content writer.


Seorang trader wajib memahami pergerakan harga. Pergerakan harga ini ditentukan oleh beberapa komponen. Komponen pergerakan harga bisa diketahui dengan memantau analisa fundamental dan analisa teknikal. Analisa fundamental mengacu pada berita global. Sementara analisa teknikal mengaacu pada data-data historis.

1. Volatilitas 

Ketika trading di market Forex ataupun market lainnya, kamu perlu mengenal konsep volatilitas. Volatilitas merupakan jarak antara fluktuasi (naik turunnya) harga secara periodik. Volatilitas tinggi berarti harga naik tinggi dengan cepat lalu tiba-tiba turun dengan cepat pula, sehingga memunculkan selisih sangat besar antara harga terendah dan harga tertinggi dalam suatu waktu. 

2. Tren 

Tren didefinisikan sebagai kecenderungan harga untuk bergerak dalam satu arah. Secara sederhana, tren dibedakan menjadi 3 macam: Uptrend, Downtrend, dan Ranging atau Sideways.    

3. Kekuatan Pasar 

Kekuatan pasar berhubungan dengan opini pasar atau sentimen pasar atas sebuah harga. Dalam pasar forex, sentimen ini berpengaruh cukup signifikan terhadap kondisi pasar yang sedang diperdagangkan. Sentimen yang negatif biasanya akan melemahkan pasar, sementara sentimen positif cenderung memperkuat pergerakan harga di pasar.   

4. Momentum 

Agar kamu tidak salah atau telat ambil posisi, kita perlu tahu momentum atau kekuatan tren yang terjadi. Kamu dapat mengetahui keberlanjutan trend dengan melihat momentum.   

5. Siklus 

Siklus merupakan kecenderungan harga pasar untuk bergerak dalam pola tertentu. Namun, komponen ini jarang dibahas. Salah satu teori yang mengulas pola pergerakan harga dalam siklus tertentu adalah Elliot Wave. jika ingin mengecek soal siklus, kamu bisa mengecek teori Elliot Wave.


Artikel Terkait