ARTIKEL BARU

ARTIKEL BARU

Serba Serbi Trading Plan Yang Mesti Diketahui

Story by : Danuh Nuraga
Category at: STRATEGI TRADING
Published : December 15, 2021
Dilihat: 660 kali

Danuh Nuraga adalah Konsultan Perdagangan di Pasar Keuangan yang membantu Trader dan Investor profesional mendapatkan pengetahuan berharga dan strategi penting. Ia lulus dari California State University of Northridge di AS dan memperoleh gelar Bachelor of Science di bidang Manajemen Bisnis. Ia juga memiliki pengetahuan dalam dunia bisnis, namun memiliki pengetahuan yang sangat luas di bidang Penerbangan dan memiliki Lisensi Pilot..


zoom

Sumber: Freepik

Membuat trading plan saham merupakan langkah yang tepat agar kamu tahu persis apa yang harus dilakukan di tengah kondisi pasar dengan volatilitas yang tinggi. Trading plan terdiri dari perencanaan portofolio, perencanaan indikator pilihan, memaksimalkan profit, meminimalkan cut loss dan manajemen modal.

Dalam membuat trading saham, seorang trader akan dihadapkan kepada berbagai sentimen yang mempengaruhi naik dan turunnya harga saham. Tidak jarang terjadi kebimbangan apakah harus membeli atau menjual saham.

Namun, jika tidak punya trading plan akan membuat kamu lebih rentan dikuasai perasaan greed and fear sehingga akhirnya salah dalam mengambil keputusan.

 

Permasalahan Yang Sering Dihadapi

belajar trading Serba Serbi Trading Plan Yang Mesti Diketahui 1
Sumber: Freepik

Trader tidak hanya perlu mengerti mengenai apa itu trading plan, melainkan juga mengenai berbagai permasalahan yang mungkin mereka hadapi. Ada berbagai kemungkinan yang akan Anda hadapi saat melakukan trading, terutama untuk jenis saham.

Permsalahan yang kemungkinan Anda hadapi dalam trading saham adalah ketika sedang membeli, namun harganya malah naik. Kemungkinan berikutnya terjadi sebaliknya, yaitu pada saat saham Anda jual, namun ternyata harganya malah turun. Trader tentunya harus melakukan perencanaan untuk mengantisipasi hal ini.

Ada lagi permasahalan yang mungkin Anda hadapi dalam trading saham, yaitu saat Anda sudah mendapatkan banyak keuntungan dan memutuskan untuk menjualnya. Namun, ternyata harga saham malah mealmbung tinggi dan seharusnya Anda bisa mendapatkan lebih banyak keuntungan lagi.

 

Titik Entry dalam Trading Plan

Ada beberapa komponen yang perlu Anda perhatikan saat membuat perencanaan untuk trading, pertama adalah titik entry. Komponen titik entry adalah point yang harus Anda tentukan dengan melihat kondisi pergerakan harga pasar saat akan menentukan rencana untuk membuka transaksi.

Anda tidak bisa melihat kondisi pergerakan harga pasar ini secara sembarangan, melainkan dengan melihat moment tertentu. Persitiwa tertentu yang kemungkinan akan mempengaruhi perubahan ekonomi harus Anda perhatikan agar Anda bisa memprediksi keuntungan kedepannya.

Suatu peristiwa tertentu yang mempengaruhi pergerakan hrga pasar ini perlu Anda perhatikan saat akan menyusun tarding plan. Hal tersebut dapat Anda jadikan sebagai alasan atau dasar apabila nantinya akan anda gunakan untuk membuka transaksi, sehingga bisa mendapatkan keuntungan lebih tinggi.

Titik entry ini bisa Anda dapatkan apabila Anda melakukan analisa, baik secara fundamental maupun teknikal. Pada saat melakukan analisa ini halhal yang perlu Anda perhatikan antara lain adalah, pergerakan harga pasar, pasangan mata uang, hingga manajemen resiko.

 

Titik Exit dalam Trading Plan

Bagi Anda yang mempelajari mengenai trading plan, maka sangat penting untuk memahami apa itu titik exit. Fungsi utama dari titik exit ini adalah sebagai tanda untuk mengetahui kapan Anda harus mengakhiri transaksi trading yang sudah terbuka.

Titik exit ini perlu Anda tetapkan berkaitan dengan rencana profit yang ingin Anda dapatkan pada transaksi tersebut. Pada saat akan memulai transaksi trading, Anda harus bisa memperkirakan pergerakan harga pasar dan menentukan di mana akan menaruh titik exit.

 

Stop Loss dalam Trading Plan

Stop loss merupakan salah satu strategi trading untuk membatasai potensi resiko. Pada saat membuat perencanaan, salah sau hal yang penting untuk Anda tentukan adalah stop loss. Fungsi dari penentuan stop loss adalah untuk mencegah kerugian yang besar akibat adanya pergerakan harga.

Perencanaan stop loss dalam konsep ini tidak bisa Anda lakukan hanya berdasarkan ambisi saja, melainkan membutuhkan perhitungan yang sistematis. Perhitungan stop loss ini memberikan manfaat bagi Anda agar tidak membuka trading hanya berdasarkan emosi saja.

 

Teknik Untuk Menentukan Exit Atau Sell

belajar trading Serba Serbi Trading Plan Yang Mesti Diketahui 2
Sumber: Freepik

Hal terakhir yang perlu Anda pahami mengenai apa itu perencanaan trading ini adalah mengenai teknik untuk menentukan exit atau sell. Hal ini perlu Anda pahami berkaitan dengan peluang yang perlu Anda perhatikan apabila pergerakan harga pasar menguntungkan.

Titik sell atau exit ini berhubungan dengan target profit yang nantinya ingin Anda capai pada transaksi tersebut. Setiap titik sell dan exit ini berkaitan dengan jumlah profit yang ingin Anda peroleh sesuai dengan plan tersebut. Namun, juga Anda harus memperhatikan jumlah modal yang keluar.

Teknik untuk menentukan titik exit dan sell ini bisa Anda lakukan dengan analisa khusus. Di samping itu, Anda juga bisa melihat histori pergerakan harga pasar sebelumnya untuk mengetahui hal yang kemungkinan akan terjadi.

 

RECOMMENDATION FROM EXPERT :

- Pastikan anda Mengetahuinya dengan BACA dan PAHAMI dalam artikel ini.
- Share artikel ini ke temanmu dan DAPATKAN FREE KONSULTASI langsung dengan
  Saya untuk mengenal trading lebih detail.
- Untuk pembelajaran lebih intensif dan lebih dalam, silahkan
  ke Sekolah Forex Gatis
- CALL atau whatsapp dan cari DANUH silahkan hubungi di SINI

 


Artikel Terkait