DIMANA TRADING FOREX?

DIMANA TRADING FOREX?

TIPS JITU MEMILIH BROKER YANG SESUAI DENGAN KARAKTER KITA

Story by : Debby Lukito Goeyardi
Category at: STAGE 3 - DIMANA TRADING FOREX
Published : July 25, 2020
Dilihat: 4661 kali

Debby Lukito Goeyardi adalah seorang penulis yang sudah menerbitkan belasan buku. Dengan bekal ilmu dari jurusan Business Administration di Kennedy-Western University, Debby siap memasuki dunia pasar keuangan bersama PT. Astronacci International.


zoom

Satu hal penting yang harus Anda lakukan sebelum memutuskan untuk trading forex adalah memilih dan menentukan perusahaan trading terbaik yang akan menjadi tempat Anda melakukan trading forex. Di perusahaan itulah, Anda akan menyerahkan sejumlah modal dengan harapan Anda akan mendapatkan keuntungan dari trading forex tersebut sekaligus bisa menarik sejumlah dana dari keuntungan yang didapatkan ketika waktu penarikan tiba.

Anda mungkin punya strategi yang mumpuni dalam trading forex ini, namun jika perusahaan Anda tidak memiliki kredibilitas yang baik, bisa jadi Anda malah kehilangan semua kerja keras Anda dari trading forex selama ini. seperti

Beberapa hal ini bisa menjadi bahan pertimbangan ketika Anda memilih seubah perusahaan trading sebagai broker Anda:

  • Pastikan bahwa perusahaan trading forex yang Anda pilih sudah terdaftar atau menjadi anggota badan-badan regulasi di beberapa negara di dunia.
  • Perusahaan trading forex yang baik akan memungkinkan Anda untuk menyimpan sejumlah dana di perusahaan tersebut dan nantinya bisa dengan mudah menariknya kembali tanpa kesulitan apa pun. Perusahaan trading forex tidak mempunyai alasan apa pun untuk mempersulit Anda saat akan menarik keuntungan yang Anda dapatkan. Bahkan mereka harus memastikan bahwa proses penarikan itu berjalan lancar dan cepat.
  • Pastikan bahwa Anda mudah menghubungi perusahaan trading yang Anda pilih tersebut saat Anda menghadapi masalah. Anda juga bisa melihat seberapa cepat saat mereka menanggapi pertanyaan Anda dan bagaimana jawaban yang mereka sampaikan.
  • Sebuah perusahaan trading forex pun bisa tiba-tiba bangkrut walaupun sudah dijalankan dengan jujur. Inilah pentingnya memilih perusahaan trading yang tercatat dalam badan regulasi karena mereka pasti memiliki metod perlindungan dana untuk para klien dan pemerintah pun akan menjamin dengan membayar kembali dana Anda hingga jumlah tertentu.
  • Pilih perusahaan trading forex yang memiliki reputasi yang baik serta situasi keuangan perusahaan yang sehat.
  • Jangan tergantung pada ulasan tertulis saat mencari sebuah perusahaan trading yang baik.Anda harus memastikan bahwa ulasan tersebut ditulis oleh sumber yang kredibel. Cari tahu apa yang mereka ungkapkan, namun tetaplah obyektif dalam menyikapinya.
  • Tidak ada yang gratis di dunia ini. Jadi jika perusahaan trading yang Anda pilih malah menawarkan bonus-bonus tertentu, maka Anda perlu waspada. Bisa jadi saat Anda menerima bonus tersebut, Anda malah akan mengganggu penarikan dana Anda. Contoh bonus yang ditawarkan biasanya dengan iming-iming ‘Bukalah akun dengan dana sebesar US $1.000 dan raihlah US $100 sebagai bonus tunai!’.

 

Daftar negara dengan badan regulasi terkait yang bisa Anda jadikan patokan saat memilih perusahaan trading yang baik:

  • United Kingdom: Financial Conduct Authority (FCA) dan Prudential Regulation Authority (PRA)
  • Amerika Serikat: National Futures Association (NFA) dan Commodity Futures Trading Commission (CFTC)
  • Swiss: Swiss Federal Banking Commission (SFBC)
  • Australia: Australian Securities and Investment Commission (ASIC)
  • Canada: Investment Information and Regulatory Organization (IIROC)
  • Perancis: Autorité des Marchés Financiers (AMF)
  • Jerman: Bundesanstalt für Finanzdienstleistungsaufsicht (BaFIN)

 

Catatan:

  • Forex dan futures memerlukan BROKER untuk melakukan trading, sedangkan saham memerlukan  PERUSAHAAN SEKURITAS.
  • Perusahaan sekuritas adalah perusahaan yang telah memiliki ijin usaha dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dalam kegiatannya sebagai perantara perdagangan saham.

Artikel Terkait