BERITA

BERITA

MINYAK REBOUND DARI KERUGIAN BESAR: KONFLIK LAUT MERAH TIDAK BERHENTI

Story by : satrio
Category at: Berita
Published : January 02, 2024
Dilihat: 188 kali

Konsultan Perdagangan yang sudah berkiprah di dunia trading selama lebih dari 5 tahun di Pasar Modal yang membantu Trader dan Investor professional mendapatkan layanan, rekomendasi, dan strategi handal. Ia lulus dari Universitas Brawijaya dan memperoleh gelar Sarjana Ekonomi di bidang Manajemen Bisnis. Selain itu, juga memiliki pengetahuan dalam pasar forex dan cryptocurrency..


       Harga minyak naik pada perdagangan pada hari ini. Sedikit mengalami pemulihan dari penurunan tajam pada tahun  2023 karena pasukan Amerika Serikat menyerang balik kelompok Houthi yang didukung Iran di Laut Merah, dengan konflik yang hanyak menunjukkan sedikit tanda-tanda eskalasi. Selama satu pekan terakhir, Amerika Serikat telah menewaskan sekitar 10 pejuang Houthi dan menenggelamkan tiga kapal kelompok Yaman tersebut, setelah serangkaian serangan oleh Houthi terhadap beberapa kapal militer dan komersial di wilayah tersebut. Houthi bersikeras untuk tetap tidak mengurangi serangan di daerah tersebut yang mereka klaim sebagai pembalasan atas konflik Israel-Hamas. Iran juga menolak seruan untuk mengakhiri dukungannya kepada kelompok itu, dan Teheran mengirimkan sebuah kapal perang ke Laut Merah. Tetapi harga minyak mengalami minggu yang suram di tahun lalu, karena peluncuran gugus tugas yang dipimpin Amerika Serikat untuk menegakkan keamanan di wilayah tersebut membuat semakin banyak perusahaan-perusahaan pelayaran yang melanjutkan rute melalui Terusan Suez.

 

SEJARAH HOUTHI

Foto: Gerakan Houthi

Sumber: CNN Indonesia

       Kelompok Houthi di Yaman bergabung dalam perang Israel-Hamas di Gaza, Palestina, yang terletak lebih dari seribu mil dari pusat kekuasaan mereka di ibukota Yaman. Mereka bersumpah akan terus melancarkan serangan terhadap Israel, jika perang terus terjadi. Pada akhir tahun 1990an, keluarga Houthi di ujung utara Yaman mendirikan gerakan kebangkitan agama untuk sekte Islam Syiah Zaydi. Sekte ini pernah memerintah Yaman tetapi wilayah utaranya menjadi miskin dan terpinggirkan. Ketika perselisihan dengan pemerintah semakin meningkat, mereka melancarkan serangkaian perang gerilya. Bukan hanya tantara nasional, mereka juga berkonflik di perbatasan dengan kelompok besar Sunni, Arab Saudi.

 

SERANGAN HOUTHI TERHADAP ISRAEL

Sumber: CNBC Indonesia

       Juru bicara militer Houthi Yahya Saree mengatakan dalam pernyataan yang disiarkan televisi bahwa kelompok tersebut telah meluncurkan “sejumlah besar” rudal balistik dan drone ke arah Israel. Sejauh ini sudah  ada lima serangan Houthi terhadap Israel sejak awal konfik. Houthi kemungkinan juga berada di balik serangan pesawat tak berawak pada 28 Oktober, yang mengakibatkan ledakan di Mesir dan Israel menyalahkan Houthi.

 

DAMPAK SERANGAN HOUTHI TERHADAP HARGA MINYAK

Sumber: Pintu

       Perang antara Israel dengan Hamas dan ditambah lagi dengan serangan Houthi di Laut Merah membuat harga minyak mentah rebound. Setiap aksi agresi militer Houthi, membuat Amerika Serikat geram sehingga menurunkan pasukan di Laut Merah. Dengan saling adu kekuatan ini, membuat harga minyak semakin meningkat tajam. Hal ini disebabkan karena dengan adanya perang, makan pasokan minyak menipis, sedangkan permintaan tetap tinggi untuk perang. Sehingga harga minyak per barel pun semakin mahal. Jika perang ini tak berhenti, maka akan juga berdampak langsung terhadap inflasi dan suku bunga. Untuk itu kamu para Traders wajib memanfaatkan peluang emas ini untuk melakukan aktivitas trading di futures. Tentunya bersama platform terpercaya kami, Orbi Trade “Trading with Guarantee”.

REKOMENDASI TRADING

Gambar CLUFEB H4 Chart

Sumber: Meta Trader 5 Orbi Trade

       Halo traders! Price Action CLUFEB pada timeframe H4 hari ini sedang telah terjadi false break support, didukung oleh pergerakan indikator momentum mengarah ke atas pada area netral, karenanya harga berpotensi menguat sampai dengan area harmonic resistance, maka peluang untuk melakukan order entry Buy bisa dilakukan.

Trading yang disarankan Bisa mencari entry saat breakout atau pullback pada timeframe yang lebih kecil.

 

KESIMPULAN:

       Melihat belum adanya sinyal dari berhentinya konflik antara Israel dan Houthi, dapat disimpulkan bahwa harga minyak memiliki sentimen positif untuk mengalami kenaikan dalam beberapa period ke depan.

 

DISCLAIMER

       Pendapat, penelitian, analisis, atau informasi lain apa pun yang diberikan hanya untuk tujuan pendidikan dan bukan merupakan nasihat investasi atau keuangan, dan tidak dapat ditafsirkan sebagai rekomendasi untuk tindakan tertentu. Tidak ada pernyataan yang dibuat bahwa siapa pun yang menggunakan layanan ORBI TRADE akan mendapat untung atau tidak akan mengalami kerugian. ORBI TRADE tidak menjanjikan atau menjamin pendapatan atau hasil tertentu apa pun dari penggunaan Anda atas informasi yang terkandung di sini. Kinerja masa lalu belum tentu menunjukkan hasil di masa depan. Perdagangan dan investasi pada dasarnya adalah aktivitas yang berisiko dan hanya boleh dilakukan oleh orang-orang yang mampu menerima risiko tersebut dan kemungkinan kehilangan seluruh modal yang mereka investasikan untuk aktivitas tersebut, dan dalam beberapa kasus bahkan lebih besar lagi. Jangan berdagang dengan uang yang Anda tidak mampu kehilangannya. Anda bertanggung jawab penuh atas setiap keputusan investasi yang Anda buat, dan keputusan tersebut akan didasarkan sepenuhnya pada evaluasi Anda terhadap keadaan keuangan Anda, tujuan investasi, toleransi risiko, dan kebutuhan likuiditas.


Artikel Terkait